(Jakarta) - Buat Anda pemilik Yamaha Byson dan ingin menaikkan performa motor kesayangan, bro Aboet dari workshop Rider & Bike di bilangan Tanah Baru – Depok siap berbagi tips untuk Anda. “Gambaran berikut ini merupakan referensi yang telah diaplikasikan dan sudah melalui tes uji coba,” buka pria berpostur jangkung tersebut.
Perubahan dimulai dengan pergantian karburator PE28, dengan penggunaan spuyer yang disarankan yakni ukuran pilot jet 40, dan main jet 115. Untuk putaran setelan angin di kisaran 2,5 sampai 3,25 putaran. Perubahan ini membuat bukaan throttle bodi lebih repsonsif. Harga karburator PE28 sendiri disebut di kisaran Rp 550 ribu.
Langkah berikutnya yakni penggunaan CDI purna jual unlimiter, misalnya keluaran BRT yang harganya sekitar Rp 500 ribu. Langkah ini diambil mengingat CDI standar bawaan pabrikan yang limiter dan menyebabkan aliran putaran mesin tidak berlangsung mulus. “Untuk kebutuhan motor harian cukup menggunakan CDI BRT tipe dual band,” ungkap bro Aboet.
Untuk semakin memantapkan daya laju, bro Aboet juga menyarankan perubahan per kopling purna jual khusus Yamaha Byson di workshop-nya seharga Rp 120 ribu (satu set).
Langkah terakhir yakni mengganti knalpot purna jual, seperti keluaran Nobi dan AHRS dengan kisaran harga antara Rp 390 ribu hingga Rp 650 ribu. Dampak perubahan berbudget antara Rp 1 juta hingga Rp 1,5 juta ini diklaim dapat menghasilkan top speed Yamaha Byson yang lebih naik. Semoga bisa membantu…
0 comments:
Post a Comment